'Ilmu Sirep' di Pemilu 2009 Sebabkan Kecurangan Masif

Hasto: Ketika ada partai yang naik 300 persen, itu ilmu sirep.
Senin, 17 Desember 2018 08:00 WIB Jurnalis - Imanudin

Asahan, Gesuri.id -Sekjen PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto, menyindir pernyataan Wasekjen Partai Demokrat (PD) Andi Arief yang menyebut para aparat telah disirep saat perusakan atribut partai itu di Riau. Hasto mengatakan ilmu sirep itu justru terjadi pada pemilu tahun 2009.

Baca:PDI Perjuangan Rutin Gelar Salat Jumat di Kantor DPP

Ilmu sirep efektif pada 2009 ketika kecurangan masif pemilu itu terjadi. Ketika ada partai yang naik 300 persen, itu ilmu sirep, kata Hasto, di sela acara Konsolidasi Internal Partai dan Safari Politik, di Kisaran, Asahan, Minggu (16/12).

Hal itu Hasto maksudkan untuk menyindir PD yang menjadi pemenang pemilu 2009 dengan raihan 20,9 persen suara dari 7,5 persen pada pemilu 2004. Dengan demikian kenaikannya memang hampir 300 persen.

(Ilmu sirep) itu pengalaman masa lalu. Saudara Andi Arief tahun 2009. Jangan dibawa ke masa kini, imbuh Hasto.

Hasto juga menyatakan pihaknya menerima berbagai keluhan dari pengurus ranting di Riau terkait tuduhan perusakan tersebut.

Baca juga :