Jokowi-Ma'ruf Unggul di TPS Megawati

Jokowi-Ma'ruf mendapat 129 suara. Sementara pasangan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno mendapat 118 suara di TPS 62.
Rabu, 17 April 2019 16:19 WIB Jurnalis - Elva Nurrul Prastiwi

Jakarta, Gesuri.id - Pasangan Caores dan Cawapres nomor urut 01, Joko Widodo (Jokowi)-Maruf Amin menang tipis di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 62 RT 010/ RW 04, Kebagusan, Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Rabu (17/4).

TPS 62 ini merupakan tempat Ketua Umum PDI Perjuangan sekaligus Presiden kelima RI, Megawati Soekarnoputri dan keluarga memberikan hak suara di Pemilu serentak 2019.

Baca:Megawati dan Puan Nyoblos di TPS62Kebagusan

Berdasarkan pantauan Gesuri.id, pasangan Jokowi-Maruf mendapat 129 suara. Sementara pasangan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno mendapat 118 suara di TPS 62. Sehingga perbedaannya hanya 11 suara.

Di TPS 62 sendiri semua suara sah tercoblos dengan total 247 suara. Di TPS 62, KPPS telah menyediakan 286 surat suara, dengan rincian sebanyak 210 surat suara yang digunakan serta 39 surat suara tersisa.

Baca juga :