Kampanye Ganjar-Mahfud, Banteng Kabupaten Pasuruan Bagikan 15.000 Telur Rebus ke Warga

Andri mengatakan, beberapa jenis alat peraga kampanye yang dibagikan cukup banyak.
Senin, 01 Januari 2024 11:08 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Jakarta, Gesuri.id - DPC PDI Perjuangan Kabupaten Pasuruan terus door to door mengetuk pintu rumah masyarakat untuk menggalang dukungan sekaligus mesosialisasikan visi-misi Pasangan Capres Ganjar Pranowo Mahfud MD.

Di pengujung tahun 2023 ini, semua jajaran struktural DPC, PAC, Ranting dan para Caleg PDI Perjuangan Kabupaten Pasuruan turun ke basis membagikan telur rebus sejumlah 15.000 butir dan alat peraga kampanye Ganjar-Mahfud.

Kami menyiapkan 15.000 butir telur rebus matang, bergerak door to door ke rumah rumah rakyat menyampaikan program program strategis yang menjadi visi misi capres dan cawapres Ganjar-Mahfud, jelas Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Pasuruan Andri Wahyudi, Minggu (31/12/2023).

Baca:Mengulik Gaya Kepemimpinan TransformasionalGanjarPranowo

Baca juga :