Koster Minta Semua Pihak Sukseskan Pemilu 2019

Secara umum persiapan pemilu serentak 17 April 2019 di Pulau Dewata sudah sangat baik.
Selasa, 26 Maret 2019 07:45 WIB Jurnalis - Gabriella Thesa Widiari

Denpasar, Gesuri.id - Gubernur Bali, Wayan Koster meminta semua pihak di daerah setempat bersinergi dalam menyukseskan Pemilu Legislatif dan Presiden pada 17 April mendatang.

Saya berharap semua hal seperti logistik dan pengamanan dipersiapkan dengan baik, mengingat Bali sebagai daerah pariwisata merupakan barometer Indonesia di mata dunia. Saya berkeinginan agar semua bisa disinergikan dengan baik, kata Koster saat memimpin Rapat Evaluasi Persiapan Pelaksanaan Pemilu Serentak di Denpasar, Senin (25/3).

Baca: Koster Atur Pembentukan Toko Modern Dikelola Desa Adat

Rapat ini diikuti oleh unsur penyelenggara pemilu seperti KPU dan Bawaslu serta unsur pengamanan yakni Polda Bali, Kodam IX/Udayana dan Korem 163/Wirasatya. Hadir pula perwakilan Pengadilan Tinggi dan Kejaksaan Tinggi Bali yang menyampaikan persiapan bidang sengketa serta instansi terkait pemilu di Provinsi Bali.

Menurut orang nomor satu di Bali ini, secara umum persiapan pemilu serentak 17 April 2019 di Pulau Dewata sudah sangat baik.

Baca juga :