Megawati Beri Bibit Pohon untuk Cakada

Bibit pohon itu merupakan simbol bahwa para calon kepala daerah jagoan PDI Perjuangan harus merawat alam dan lingkungannya.
Kamis, 20 Februari 2020 12:00 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Jakarta, Gesuri.id - Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri secara khusus memberikan bibit pohon bagi setiap calon kepala daerah (Cakada) di Pilkada Serentak 2020.

Bibit pohon itu merupakan simbol bahwa para calon kepala daerah jagoan PDI Perjuangan harus merawat alam dan lingkungannya ketika menjadi pemimpin di daerah.

Baca:Cakada Banteng WajibCintai Bumi Pahami Sejarah Bangsa

Menurut Megawati, para calon kepala daerah dari PDI Perjuangan harus mau jujur soal kerusakan alam yang terjadi dan kerusakan itu justru karena abainya diri sendiri.

Baca juga :