PDI Perjuangan Siap Rebut Suara PKS di DKI

PDI Perjuangan adalah partai yang bisa menunjukkan wajah nasionalis sekaligus Islamis yang tampak salah satunya dengan memiliki Bamusi.
Senin, 21 Januari 2019 01:40 WIB Jurnalis - Hiski Darmayana

Jakarta, Gesuri.id - PDI Perjuangan siap merebut suara Partai Keadilan Sejahtera di DKI Jakarta pada Pemilu 2019 dengan berkampanye dari pintu ke pintu di kantong-kantong suara PKS.

Saya ini 1.000 persen santri dan saya akan masuk ke kantong-kantong PKS, siap merebut suara ke basis PKS, ujar caleg PDI Perjuangan untuk Daerah Pemilihan (Dapil) Jakarta VII Zuhairi Misrawi, di sela Safari Kebangsaan V, di Kantor DPC PDI Perjuangan Jakarta Selatan, Minggu (20/1).

Zuhairi Misrawi menyebut PDI Perjuangan adalah partai yang bisa menunjukkan wajah nasionalis sekaligus Islamis yang tampak salah satunya dengan memiliki Baitul Muslimin Indonesia (Bamusi).

Menurut dia, keberadaan Bamusi merupakan wujud nyata partai pimpinan Megawati Soekarnoputri itu ramah kepada umat Islam.

Dengan Bamusi, PDI Perjuangan akan masuk ke kantong-kantong pemilih PKS yang sebagian besar muslim.

Baca juga :