Puan: Tolong Tanyakan Langsung ke Pak Jokowi Masih Dukung Ganjar atau Tidak

Puan juga mengaku ingin mengetahui apa jawaban Jokowi. 
Rabu, 18 Oktober 2023 16:45 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Jakarta, Gesuri.id - Politikus PDI Perjuangan Puan Maharani mengatakan awak media bisa menanyakan langsung kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) soal arah dukungannya di Pilpres 2024.

Puan mengaku juga ingin tahu apa jawaban Jokowi.

Baca:Mahfud MD: Saya Jadi Bakal Cawapres Tak Keluar Uang Sepeserpun

Pertanyaannnya harus ditanyakan ke Pak Jokowi bukan ke saya. Jadi nanti tanya ya kalau presiden sudah pulang, masih mendukung Pak Ganjar Pranowo atau punya pilihan lain. Tolong ditanyakan. Saya juga mau tahu jawabannya, kata Puan di DPP PDI Perjuangan, Rabu (18/10/2023), menanggapi pertanyaan awak media soal kemana dukungan Jokowi pasca putusan Mahkamah Konstitusi.

Sementara terkait ketidakhadiran Jokowi saat deklarasi Mahfud MD, Puan mengatakan Presiden memiliki agenda kenegaraan di luar negeri.

Baca juga :