Relawan Ganjar-Mahfud Jabar ‘Pede’ dengan Tumpah Ruahnya Pendukung di Kampanye Akbar GBK

Para kader dan relawan ini nekat datang ke GBK dengan menggunakan travel, kereta api, ataupun sepeda motor.
Senin, 05 Februari 2024 23:59 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Jakarta, Gesuri.id- Ratusan ribu relawan, simpatisan, dan kader partai pengusung Ganjar-Mahfud Jawa Barat masuk ke Jakarta menghadiri kampanye akbar bertajuk Harapan Jutaan Rakyat (Hajatan Rakyat) dan Konser Salam Metal 03 Menang Total di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) Senayan Jakarta, Sabtu (3/2/2024).

Selain difasilitasi bus dari DPD, DPC partai pengusung, dan Tim Koordinator Relawan Pemenangan Pemilu (TKRPP), para kader dan relawan ini nekat datang ke GBK dengan menggunakan travel, kereta api, ataupun sepeda motor.

Sungguh terharu, menyaksikan ratusan ribu relawan dan kader partai pendukung Ganjar-Mahfud Jawa Barat tumpah ruah berdatangan ke Jakarta. Meskipun diawali kendala pembatalan bus secara tiba-tiba, namun tidak menyurutkan semangat relawan Jabar untuk tetap datang dengan transportasi seadanya, kata Ketua Tim Pemenangan Daerah (TPD) Jawa Barat Ono Surono, Minggu (4/2/2024).

Pemilu (TKRPP) Jawa Barat Mohamad Jaenudin mengatakan pihaknya diberi target untuk mengirimkan 25.000 relawan ke GBK.

Akan tetapi, lantaran antusiasme massa yang tak terbendung, TKRPP Jabar mencatat 73.000 relawan hadir di acara Konser Salam Metal tersebut.

Baca juga :