Risma Ingatkan Presiden Terpilih Harus Diterima Banyak Pihak

Siapapun presiden dan wakil presiden RI yang akan terpilih dalam pilpres 2019 agar bisa diterima dengan lapang dada oleh semua pihak.
Rabu, 17 April 2019 12:30 WIB Jurnalis - Elva Nurrul Prastiwi

Surabaya, Gesuri.id - Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini menyatakan siapapun presiden dan wakil presiden RI yang akan terpilih dalam pilpres 2019 agar bisa diterima dengan lapang dada oleh semua pihak.

Mari kita terima dengan lapang dada dan kemudian kita melanjutkan kehidupan lebih baik lagi, kata Risma saat menggunakan hak pilihnya di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 001, RW 06, Kelurahan Jajartunggal, Kecamatan Wiyung, Surabaya, Rabu (17/4).

Baca:UsaiNyoblos, Ini Yang Dilakukan Jokowi

Selain itu, Risma juga berharap kepada pemimpin yang terpilih nantinya agar kebijakan yang dikeluarkan bertujuan untuk kemajuan bangsa. Siapapun yang terpilih, kesejahteraan warga harus ditingkatkan, katanya.

Untuk itu, Risma mengajak seluruh warga Kota Pahlawan untuk tidak golput melainkan menggunakan hak pilihnya dalam pemilu legislatif dan presiden 2019 yang digelar serentak pada Rabu ini.

Baca juga :