Songsong Pemilu 2024, BSPN Sumut Segera Gelar Rakor 

"Sesuai dengan Peraturan Partai Nomor 10 maka kita akan melaksanakan kerja-kerja teknis berbasis tahapan dalam pemilu 2024”.
Selasa, 18 Mei 2021 15:30 WIB Jurnalis - Elva Nurrul Prastiwi

Medan, Gesuri.id -Badan Saksi Pemilu Nasional (BSPN) PDI Perjuangan Daerah Provinsi Sumatera Utara akan melaksanakan Rapat Koordinasi (Rakor) bersama seluruh BSPN Cabang Se Sumut yang akan dilaksanakan pada 23 Mei 2021 secara virtual.

Baca:Novel Baswedan Dinonaktifkan, Dewi: Kena AzabAllah SWT

Kepala BSPN Daerah Leonardo Marbun dalam keterangannya mengatakan bahwa rakor tersebut mengagendakan evaluasi kerja-kerja BSPN Daerah dan Cabang dalam Pilkada 2020 dan membicarakan progam BSPN untuk kerja-kerja kepemiluan 2024.

Sebagaimana kita ketahui tahapan pemilu 2024 akan segera dimulai dan dengan tupoksi yang diberikan ke kita sesuai dengan Peraturan Partai Nomor 10 maka kita akan melaksanakan kerja-kerja teknis berbasis tahapan dalam pemilu 2024, ujar Leonardo Marbun yang akrab dipanggil Leo pada Selasa (18/5).

Baca juga :