Kang Hasan Luncurkan Lampu Hasanah

Kang Hasan luncurkan "Lampu Hasanah", di Desa Kutanagara, Kabupaten Karawang, Jawa Barat yang menerangi 50 rumah.
Rabu, 06 Juni 2018 12:21 WIB Jurnalis - Gabriella Thesa Widiari

Bandung, Gesuri.id - Calon Gubernur Jawa Barat Tb Hasanuddin (Kang Hasan) meluncurkan Lampu Hasanah, di Desa Kutanagara, Kabupaten Karawang, Jawa Barat yang menerangi 50 rumah sehingga masyarakat di sana bisa menikmati aliran listrik.

Bulan Juni dikenal dengan bulan Bung Karno. Dan untuk menghargai perjuangan Bapak Bangsa itu, kader PDIP di Jawa Barat melakukan bakti sosial dengan kegiatan bermanfaat untuk masyarakat yakni dengan meluncurkan Lampu Hasanah, kata Hasanuddin di Bandung, Rabu (6/6).

Baca:Majukan Pendidikan Jabar,Kang HasanSiapkan Sakola Gratis

Dia mengungkapkan peringatan kelahiran Pancasila dan bulan Bung Karno harus diisi dengan kegiatan kegiatan positif dan bukan seremonial.

Kami ingin memberikan contoh bahwa setelah sekian tahun kita merdeka masih banyak yang belum teraliri listrik. Kita harus memberikan solusi, contohnya yang dilakukan oleh kader kader PDI Perjuangan ini, kata Purnawirawan Jenderal AD itu.

Baca juga :