Anton Charliyan Tegaskan Pajajaran Adalah Nama Kerajaan! 

Anton menanggapi tulisan di sebuah media online yang berjudul "Pajajaran ternyata nama ibu kota di Kerajaan Sunda". 
Senin, 22 Maret 2021 20:45 WIB Jurnalis - Hiski Darmayana

Tasikmalaya, Gesuri.id - Budayawan Sunda Anton Charliyan menanggapi tulisan di sebuah media online yang berjudul Pajajaran ternyata nama ibu kota di Kerajaan Sunda.

Dalam tulisan itu,dipaparkan bahwa Pajajaran bukan nama Kerajaan. Tapi nama kerajaannya sendiri adalah Sunda. Tulisan itu diklaim merujuk pada hasil kajian ahli sejarah Prof Dr Nina Lubis, yang mengacu pada teori Robert Von Heine bahwa nama Kerajaan di Asia Tenggara biasa menyebut Ibukotanya.

Anton menegaskan, masyarakat Jawa Barat yang tergabung dalam komunitas pemerhati dan pecinta sejarah budaya Nusantara cukup terkejut dengan adanya tulisan tersebut.

Kami ini semua hanyalah orang awam yang tidak paham teori secara mendetail. Hanya sebagai pemerhati sejarah , dan pernah ikut membaca naskah Sunda, sayamendapat indikasi sejarah yang kuat, bahwa Pajajaran merupakan nama Kerajaan, ungkap Anton.

Baca:Anton Charliyan Dukung Budidaya Porang di Indramayu

Baca juga :