Iis Sugianto Bersama RICH 80 Galang Dana Bagi Pekerja Seni

Iis: Kita tidak bisa hanya berdiam diri melihat teman-teman pekerja seni yang kehilangan pekerjaannya akibat pandemi Covid-19.
Jum'at, 07 Agustus 2020 09:34 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Jakarta, Gesuri.id - Artis Seniman Nusantara yang juga Kader PDI Perjuangan Iis Sugianto menggelar konser amal pada Jumat (7/8) pukul 19.30 WIB sebagai wujud kepeduliannya kepada para pekerja seni di Indonesia yang terpuruk akibat terdampak pandemi Covid-19.

Acara tersebut digelar secaralive streaming yang dapat ditonton di youtube Iis Sugianto Newpada kanal youtubehttps://www.youtube.com/watch?v=DEsKgNABBFI

Kali ini Iis akan tampil bersama grup teranyarnya Trio RICH80 yang merupakan trio gabungan yang dibentuknya bersama penyanyi kondang di jamannya era 80-an yaitu Rita Butarbutar dan Christine Panjaitan.

Konser amal dibuat karena kita tidak bisa hanya berdiam diri melihat teman-teman pekerja seni yang kehilangan pekerjaannya akibat pandemi Covid-19, ungkapnya kepada Gesuri, baru-baru ini.

Baca juga :