Semangat Sumpah Pemuda di Era Hijau: 70 Persen Anak Muda Pilih Perusahaan Peduli Lingkungan

Jika pada 1928 para pemuda berikrar untuk menyatukan bangsa, maka pemuda hari ini tengah berikrar menjaga bumi
Minggu, 26 Oktober 2025 11:15 WIB Jurnalis - Nurfahmi Budi Prasetyo

SEMANGAT Sumpah Pemuda yang lahir hampir satu abad lalu kini menemukan bentuk barunya di tangan generasi masa kini. Jika pada 1928 para pemuda berikrar untuk menyatukan bangsa, maka pemuda hari ini tengah berikrar menjaga bumi rumah bersama yang menjadi masa depan Indonesia.

Diansir dari Kompas.com, sebuah survei global yang dirilis oleh Deloitte menunjukkan bahwa 70 persen anak muda dari Generasi Z dan Milenial kini memilih bekerja di perusahaan yang memiliki kepedulian terhadap isu lingkungan. Lebih dari itu, mereka juga bersedia membayar lebih untuk produk yang ramah lingkungan sebuah bukti bahwa idealisme dan kepedulian sosial kini menjadi bagian dari identitas generasi muda.

Survei bertajuk Deloitte Gen Z and Millennial Survey 2025 ini melibatkan lebih dari 23.400 responden dari berbagai belahan dunia, termasuk Asia-Pasifik. Hasilnya menegaskan, nilai-nilai keberlanjutan, keseimbangan hidup, dan makna kerja kini menjadi pendorong utama arah karier dan gaya hidup generasi muda.

Para responden berupaya menyeimbangkan tiga hal dalam karier mereka: uang, makna, dan kesejahteraan, tulis Deloitte dalam laporannya yang dikutip pada Jumat (16/5/2025).

Laporan tersebut juga menunjukkan meningkatnya kesadaran lingkungan. Sebanyak 65 persen Generasi Z dan 63 persen Milenial mengaku merasa khawatir terhadap kondisi lingkungan dalam satu bulan terakhir naik signifikan dibandingkan tahun sebelumnya. Sebagian besar dari mereka bahkan mengaku telah merasakan dampak langsung dari perubahan iklim, seperti suhu ekstrem dan bencana alam.

Baca juga :