Adian: Milenial Harus Jaga Kebhinekaan dan Demokrasi

Prinsip paling utama adalah kaum muda harus menjaga kebhinekaan dalam kehidupan bangsa.
Kamis, 14 Februari 2019 09:30 WIB Jurnalis - Hiski Darmayana

Jakarta, Gesuri.id - Politisi PDI Perjuangan Adian Napitupulu mengingatkan kaum milenial, menjaga dua hal yang menjadi prinsip dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

Prinsip paling utama adalah kaum muda harus menjaga kebhinekaan dalam kehidupan bangsa. Kebhinekaan itu wujudnya adalah perbedaan identitas seperti agama, suku dan ras.

Baca:Politik Identitas Retakkan Persaudaraan danPersatuanBangsa

Menurut Adian, kebhinekaan harus diterima sebab Indonesia berdiri diatas perbedaan atau kebhinekaan identitas sejak dahulu.

Tak ada yang bisa memilih untuk dilahirkan dari identitas tertentu. Saya tak pernah memilih untuk lahir dari etnis Batak, begitu juga kawan-kawan. Karena itu, mari kita terima perbedaan ini dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, kata aktivis 1998 itu, dalam Talkshow Politik Politisi Muda: Harapan Baru Masa Depan? di Rumah Aspirasi Rakyat #01, Rabu (13/2).

Baca juga :