Jambi, Gesuri.id - Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Jambi, Edi Purwanto membuka kegiatan Lomba makanan pendamping beras dan Festival Makanan Mustika Rasa yang digelar di DPC PDI Perjuangan Kota Jambi, Minggu (19/6).
Kegiatan ini dilakukan dalam rangkaian peringatan Bulan Bung Karno.
Baca:Djarot Kritisi Moto Ultah DKI Jakarta Gunakan Diksi Sulit
Edi menyampaikan bahwa kegiatan yang dilakukan ini adalah rangkaian-rangkaian dari Bulan Bung Karno yang dilaksanakan oleh PDI Perjuangan Provinsi Jambi. Edi Purwanto menyebut bahwa kegiatan diisi dengan lomba makanan pengganti beras dan Festival Makanan Mustika Rasa.