Gelar Rekrutmen Terbuka, PDI Perjuangan Jatim: Kami Partai untuk Semua Kalangan

Rekrutmen Terbuka PDI Perjuangan Se-Jatim, Gen Z Diajak Gabung Tentukan Kebijakan Publik.
Jum'at, 30 Januari 2026 15:45 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Surabaya, Gesuri.id DPD PDI Perjuangan Jawa Timur membuka rekrutmen terbuka bagi seluruh kalangan untuk bergabung dan berkiprah sebagai kader dan pengurus partai, baik di tingkat RW/dusun, kelurahan/desa, kecamatan, maupun melalui sayap dan badan partai. Dalam rekrutmen ini, generasi Z (Gen Z), anak muda kelahiran 1995-2012, menjadi salah satu kelompok yang diajak untuk terlibat aktif.

Sekretaris DPD PDI Perjuangan Jawa Timur, Deni Wicaksono, menegaskan, masa depan demokrasi dan politik Indonesia sangat bergantung pada keterlibatan generasi muda, termasuk Gen Z yang saat ini jumlahnya semakin dominan.

Kami ingin Gen Z tidak melihat politik sebagai sesuatu yang kotor atau jauh dari kehidupan mereka. Justru politik adalah alat untuk memperjuangkan nilai, gagasan, dan perubahan melalui kebijakan publik yang diinginkan masyarakat, termasuk Gen Z, ujar Deni, Jumat (30/1).

Baca:GanjarTekankan Kepemimpinan Strategis

Deni menyampaikan, PDI Perjuangan Jatim membuka ruang selebar-lebarnya bagi anak-anak muda untuk terlibat tanpa harus memiliki latar belakang politik praktis.

Baca juga :