Gembong ke Pemprov: Buat 'Pelican Crossing', Libatkan Publik

Pelican crossing di Bundaran HI akan dibuat menggantikan JPO (Jembatan Penyebrangan Orang) yang telah dirobohkan.
Selasa, 31 Juli 2018 11:46 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Jakarta, Gesuri.id - Senin (30/7) malam, Jembatan Penyebrangan Orang (JPO) di Bundaran HI telah dirobohkan demi alasan estetika serta menghalangi pemandangan Monumen Selamat Datang.

Baca:Gembong: Program OK O-Trip Tak Jalan, Fokus Kebutuhan Publik

Hal itu disambut baik oleh Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD DKI Jakarta, Gembong Warsono. Menurutnya, jika memang harus dirobohkan tidak apa-apa asalkan Pemprov dapat mengganti dengan alternatif yang baik.

Untuk alasan estetika memang setuju, alangkah baiknya dirobohkan agar lebih cantik. Tetapi yang harus ditekankan bagaimana pengganti dari JPO itu sendiri, tegasnya, Senin (30/7).

Tentunya kan harus bisa memberikan rasa aman dan nyaman bagi para pengguna jalan utamanya para difabel. Intinya itu bagaimana pengganti JPO bisa lebih baik, sambungnya.

Baca juga :