Hasto Pertanyakan Komitmen Gerindra Berantas Korupsi

Parai Gerindra ditengarai menyertakan napi mantan koruptor menjadi calon anggota legislatif (caleg).
Selasa, 04 Desember 2018 16:00 WIB Jurnalis - Gabriella Thesa Widiari

Jakarta, Gesuri.id - Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto menyindir Partai Gerindra yang masih mengajukan calon anggota legislatif (caleg) yang berstatus mantan napi koruptor.

Padahal Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto mengkritik status korupsi di Indonesia bak kanker stadium 4.

Baca:Hasto: Politik Itu Harus Bangun Martabat Bangsa

Hal ini berbanding terbalik dengan komitmen dan semangat PDI Perjuangan yang menolak caleg mantan koruptor.

Semua pimpinan partai anggota legislatif kemudian eksekutif dan tidak ada kami calonkan punya status tersangka korups. Berbeda dengan Pak Prabowo yang berpidato korupsi stadium 4 tapi calegnya begitu banyak yang kena kasus korupsi, tegas Hasto saat ditemui di Hotel Bidakara, Pancoran, Jakarta, Selasa (4/12).

Baca juga :