Kepengurusan Baru DPD Aceh Bukti Tak Ada Pembajakan Kader 

Muslahuddin adalah sosok cendekiawan berpengalaman luas sebagai konsultan World Bank yang visioner.
Minggu, 04 Agustus 2019 22:20 WIB Jurnalis - Gabriella Thesa Widiari

Jakarta, Gesuri.id - Sekjen PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto membeberkan alasan DPP partainya memilih Muslahuddin Daud sebagai ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Aceh. Ia menilai Muslahuddin sebagai sosok yang visioner.

Aceh menjadi puncak konsolidasi. Ibu Megawati Soekarnoputri, dengan kejernihannya di dalam melakukan profiling kader, akhirnya menugaskan Muslahuddin Daud, ungkap Hasto melalui keterangan tertulisnya, Minggu (4/8).

Hasto mengatakan Muslahuddin adalah sosok cendekiawan berpengalaman luas sebagai konsultan World Bank yang visioner.

Baca:Muslahuddin Daud Resmi Pimpin DPD PDI Perjuangan Aceh

Untuk diketahui, Bang Muih --panggilan akrab Muslahuddin-- merupakan mantan konsultan World Bank yang memilih keluar dan menjadi petani di kampung halamannya di Aceh.

Baca juga :