Legislator Pertanyakan Masih Adanya Iuran ke Wali Murid

PDI Perjuangan menyoroti efektivitas penambahan anggaran untuk sektor pendidikan senilai Rp125 miliar.
Kamis, 09 Agustus 2018 14:50 WIB Jurnalis - Abdullah Gunawan

Surabaya, Gesuri.id - Fraksi Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan menjadi satu di antara partai yang paling banyak memberikan pertanyaan terkait perubahan APBD Provinsi Jawa Timur tahun 2018.

Total ada 25 pertanyaan yang disampaikan pada pemandangan umum fraksi terhadap perubahan APBD Tahun Anggaran 2018 pada sidang paripurna DPRD Jatim, Rabu (8/8).

Baca:MY Esti Usul Alokasi APBD untukPendidikanDitingkatkan

Satu di antara sorotan yang disampaikan PDI Perjuangan adalah efektivitas penambahan anggaran untuk sektor pendidikan senilai Rp125 miliar.

Hal ini dikaitkan dengan dengan kondisi dan kebutuhan penyiapan sumber daya manusia pada era bonus demografi.

Baca juga :