TMP Sidoarjo Gebyar OTS Pameran Lukisan Jejak Bung Karno

Sekira 50 pelukis dari berbagai daerah, seperti Surabaya, Sidoarjo, Malang, Solo, Yogyakarta, hingga Bali melukiskan sosok Bung Karno.
Selasa, 28 Juni 2022 22:00 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Sidoarjo, Gesuri.id - Taruna Merah Putih (TMP) DPC PDI Perjuangan Kabupaten Sidoarjo menggelar Gebyar On The Spot (OTS) Pameran Lukisan Jejak Sang Proklamator Bung Karno di depan Monumen Jayandaru, Alun-alun Sidoarjo, Sabtu (25/6).

Sekira 50 pelukis dari berbagai daerah, seperti Surabaya, Sidoarjo, Malang, Solo, Yogyakarta, hingga Bali melukiskan sosok Bung Karno di atas kanvas dalam waktu bersamaan mulai pukul 10.00-14.00 WIB.

Berbagai lukisan yang menghadirkan sosok Bung Karno dari berbagai masa dan momen ini kemudian dipajang berjejer di depan Monumen Jayandaru mulai 16.00-22.00 WIB. Dari puluhan karya tersebut, dipilih sepuluh karya terbaik dengan melibatkan juri yang kompeten untuk selanjutnya pada malam harinya akan dilelang kepada Forkopimda Kabupaten Sidoarjo maupun undangan yang hadir.

Baca:Bung Karnodan Tahun Vivere Pericoloso

Baca juga :