Agus Ambo Djiwa Serap Aspirasi dan Curhatan Para Penyuluh Pertanian di Kabupaten Pasangkayu

Para penyuluh menyampaikan sejumlah kebutuhan dan kendala di lapangan.
Rabu, 12 November 2025 12:00 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Jakarta, Gesuri.id - Anggota Komisi IV DPR RI Fraksi PDI Perjuangan, Dr. Ir. H. Agus Ambo Djiwa, M.P, mendengarkan secara langsung berbagai aspirasi dan masukan dari para penyuluh serta pelaku pertanian di Kabupaten Pasangkayu, Senin (10/11/2025).

Pertemuan tersebut turut dihadiri oleh Sekretaris Dinas Pertanian Kabupaten Pasangkayu, Kepala Bidang Pertanian, serta penyuluh pertanian dari seluruh kecamatan di Kabupaten Pasangkayu.

Dalam kesempatan itu, para penyuluh menyampaikan sejumlah kebutuhan dan kendala di lapangan, seperti dukungan kendaraan operasional, biaya operasional penyuluhan, hingga peningkatan akses pemasaran hasil pertanian seperti jagung dan padi.

Agus Ambo Djiwa menegaskan pentingnya peran aktif Dinas Pertanian daerah dalam menjemput dan menindaklanjuti berbagai program dari Kementerian Pertanian, terutama menjelang pelaksanaan program tahun anggaran 2026.

Ketika aspirasi kami titipkan ke Kementerian Pertanian, seharusnya Dinas Pertanian lebih aktif menyusun dan mengajukan program yang benar-benar sesuai dengan kebutuhan petani di lapangan, ujar mantan Bupati Pasangkayu dua periode itu.

Baca juga :