Banteng NTT Buka Posko dan Salurkan Bantuan Darurat di Manutapen

Yunus menyampaikan duka mendalam atas musibah yang menimpa masyarakat Manutapen.
Minggu, 18 Januari 2026 21:12 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Jakarta, Gesuri.id - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan Nusa Tenggara Timur menyerahkan bantuan tanggap darurat kepada warga korban hujan deras disertai angin puting beliung menerjang Kelurahan Manutapen, Kecamatan Alak, Kota Kupang, Minggu (18/1).

Ketua DPD PDI Perjuangan NTT, Yunus H. Takandewa, menemui warga di Kisbaki, salah satu titik dengan dampak terparah.

Baca:GanjarSebut Kehadiran Megawati Bertemu Presiden Prabowo

Yunus menyampaikan duka mendalam atas musibah yang menimpa masyarakat Manutapen. Ia menegaskan bahwa kehadiran PDI Perjuangan merupakan bentuk komitmen partai untuk selalu berdiri bersama rakyat dalam situasi sulit.

Penderitaan warga adalah penderitaan kami. Luka rakyat adalah luka PDI Perjuangan. Kami datang bukan hanya membawa bantuan, tetapi juga memastikan warga tidak merasa sendirian menghadapi musibah ini, kata Yunus.

Baca juga :