Casytha Berikan Bantuan Kursi Roda Untuk Nahdliyin Kebumen  

“Mbak Casytha melihat kursi roda cukup penting sebagai penunjang aktivitas saudara-saudara difabel".
Kamis, 26 Agustus 2021 19:30 WIB Jurnalis - Elva Nurrul Prastiwi

Kebumen, Gesuri.id - Anggota DPD RI Provinsi Jawa Tengah, Casytha A. Kathmandu memberikan bantuan berupa dua kursi roda kepada warga NU atau Nahdliyin penyandang disabilitas di Kebumen, Rabu (25/8).

Baca:Soal Nyinyiran Herzakiy, Wanto: Demokrasi SBY Terbukti Rusak

Ketua DPC PDI Perjuangan Kebumen, Saiful Hadi menyampaikan kursi roda tersebut diberikan sebagai wujud kepedulian Casytha A. Kathmandu atau akrab disapa Mbak Casytha sebagai anggota DPD RI kepada warga penyandang disabilitas.

Mbak Casytha melihat kursi roda cukup penting sebagai penunjang aktivitas saudara-saudara difabel. Hari ini diserahkan bantuan untuk penerima manfaat dua unit kursi roda, kata Saiful Hadi di Aula Kantor DPC PDI Perjuangan Kebumen.

Penyerahan kursi roda tersebut secara simbolis diserahkan oleh jajaran DPC PDI Perjuangan Kebumen kepada perwakilan PCNU Kebumen, Imam Satibi yang kini menjabat sebagai Rektor UMNU Kebumen.

Baca juga :