Ganjar Minta Sistem Informasi Atlet Direalisasikan

Sistem informasi atlet itu bertujuan memetakan potensi atlet dari berbagai cabang olahraga yang tersebar di 35 kabupaten/kota di Jateng.
Senin, 06 Mei 2019 23:33 WIB Jurnalis - Elva Nurrul Prastiwi

Semarang, Gesuri.id - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo meminta sistem informasi atlet di Jateng segera direalisasikan oleh Dinas Kepemudaan, Olahraga, dan Pariwisata, serta Komite Olahraga Nasional Indonesia provinsi setempat sebagai salah satu upaya meningkatkan prestasi atlet berbagai cabang olahraga.

Yang diperlukan sekarang adalah membuat satu sistem informasi atlet. Kami sudah menyampaikan ke pihak terkait karena sampai saat ini masih banyak keluhan dari para atlet kita, katanya di Semarang, Senin (6/5).

Baca: Ganjar Minta Pedagang Kelontong Manfaatkan Teknologi

Sistem informasi atlet itu bertujuan memetakan potensi atlet dari berbagai cabang olahraga yang tersebar di 35 kabupaten/kota di Provinsi Jateng.

Menurut Ganjar, atlet-atlet yang berprestasi di berbagai tingkatan harus dilindungi, serta harus dibina, diawasi, dan dipantau untuk persiapan mengikuti ajang perlombaan yang lebih besar lainnya.

Baca juga :