Integritas Individu Menjadi Penentu Utama Perilaku Koruptif

Korupsi kerapkali disebabkan oleh integritas dari seseorang atau individu, tak selamanya disebabkan oleh lemahnya sistem.
Jum'at, 09 November 2018 18:00 WIB Jurnalis - Imanudin

Jakarta, Gesuri.id - Menteri Dalam Negeri, Tjahjo Kumolo mengatakan persoalan korupsi kerapkali disebabkan oleh integritas dari seseorang atau individu, dan tidak selamanya disebabkan oleh lemahnya sistem.

Baca:MendagriTjahjoSegera Tuntaskan Status PNSKorupsi

Tjahjo mencontohkan Provinsi Jawa Timur (Jatim) dimana sistem pemerintahan tingkat I yang sudah baik tetapi banyak pimpinan tingkat bawah bermasalah dengan korupsi.

Kita lihat Provinsi Jawa Timur, dia punya sistem provinsi yang sudah bagus tetapi kan kepala daerahnya justru paling banyak kena OTT, ujar Tjahjo saat memberikan keterangan pers di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, Jumat (9/11).

Meski begitu, Tjahjo tetap menyayangkan apa yang terjadi di Jatim, saat sistem sudah berjalan baik tetapi seperti perilaku individu tetap koruptif.

Baca juga :