KD Ungkapan Manfaat Stiker Layak Serta Aman Dikonsumsi

KD mengingatkan tanda berupa stiker yang ditempelkan tersebut jangan sampai menjadi dipalsukan.
Minggu, 05 Maret 2023 23:59 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Batu, Gesuri.id - Anggota Komisi IX DPR RI Krisdayanti (KD) menyatakan, bahwa dengan adanya stiker layak dan aman dikonsumsi produk-produk makanan dan minuman yang dijajakan sudah melalui pengawasan dari BPOM, sehingga menambah keyakinan konsumen.

Stiker ini menjadi tanda aman dikonsumsi. Artinya, ini juga menandai keniscayaan bagi konsumen. Bahwa, produk yang dijual memang aman dikonsumsi, karena sudah melalui pengawasan BPOM Jawa Timur, kata Krisdayanti, Kamis (2/3).

Baca:Vita Tegaskan Potensi Gula Semut di Purworejo Menjanjikan

Namun demikian, tanda berupa stiker yang ditempelkan tersebut jangan sampai menjadi dipalsukan. Oleh sebab itu, dinas terkait di antaranya Diskumdag dan Dinkes Kota Batu, harus melakukan pengawasan lanjutan.

Baca juga :