Kubu Raya, Gesuri.id - Mustasyar PCNU Kubu Raya Sujiwo mengaku bangga dengan pengurus Majelis Wakil Cabang (MWC) Nahdlatul Ulama (NU) periode 2023-2027 yang baru saja dilantik karenatelah berhasil menunjukkan konsolidasi organisasi berjalan dengan baik.
Baca:Niken: Gubernur Kalbar Terlalu Jauh Campuri Urusan DAS Kapuas
Adanya prosesi pelantikan itu menunjukkan bahwa konsolidasi organisasi sudah berjalan on the track. Makanya, saya merasa bangga bisa hadir di momen pelantikan ini, ujar Sujiwo saat menghadiri Pelantikan Pengurus MWC NU Sungai Raya di Pondok Pesantren Nurul Musabbihin, Desa Mekar Sari, Kecamatan Sungai Raya, Kamis (9/3) malam.
Sujiwo meyakini, para pengurus yang dilantik ini merupakan figur-figur terpilih yang tidak perlu diragukan lagi totalitasnya dalam berkhidmat untuk NU. Oleh karenanya, Wakil Bupati Kubu Raya itu pun optimis seluruh jajaran pengurus mampu membuat NU Sungai Raya jadi lebih digdaya melalui program-program kerja organisasi yang berdampak signifikan terhadap kemaslahatan umat.