TMP DKI Jakarta Gotong Royong Lawan Covid-19

Kader TMP harus berdiri paling depan untuk kepentingan masyarakat.
Jum'at, 08 Mei 2020 09:41 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Jakarta, Gesuri.id - Taruna Merah Putih (TMP) DKI Jakarta melakukan penyemprotan disinfectant di RW 07 Kelurahan Pekayon Kecamatan Pasar Rebo. Ketua DPD TMP DKI Jakarta Rolas Sitinjak menegaskan bahwa agenda ini merupakan bentuk kepedulian TMP terhadap masyarakat.

Baca:TMP DKI Jakarta: Kami Tak Akan Berhenti dan Terus Bekerja

Karena sesuai instruksi Ketua Umum Maruarar Sirait bahwa kader TMP harus berdiri paling depan untuk kepentingan masyarakat. Agenda ini akan dilakukan secara rutin se DKI Jakarta sampai pandemi Covid-19 ini benar benar hilang dari bumi ibu pertiwi ini.

Hizkia Saduk selaku kordinator lapangan menyampaikan bahwa turun saat pada masa kampanye itu biasa, namun turun saat panggilan kemanusiaan itu baru luar biasa. Karena kader TMP harus selalu berguna dan bermanfaat bagi masyarakat.

Baca juga :