Bupati Karolin Terima Penilaian Pamjab Dengan Predikat Baik

Beberapa indikator yang dinilai seperti pendidikan, kesehatan, kesejahteraan masyarakat maupun pertanian.
Selasa, 17 Mei 2022 23:31 WIB Jurnalis - Elva Nurrul Prastiwi

Pontianak, Gesuri.id - Bupati Landak Karolin Margret Natasa menerima ekspose penilaian pemeriksaan akhir masa jabatan (pamjab) oleh inspektorat Kalimantan Barat dengan kriteria capaian nilai peringkat kinerja baik atau nilai capaian kinerja yakni 84,95 persen.

Baca:5 Tahun Pimpin Landak, Bupati Karolin Terima Opini WTP

Ekspose tersebut disampaikan langsung Inspektur Provinsi Kalimantan Barat Marlyna kepada Bupati Landak Karolin Margret Natasa yang didampingi Sekretaris Daerah Kabupaten Landak dan Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kabupaten Landak yang bertempat di Kantor Inspektorat Kalimantan Barat, Pontianak, Selasa (17/5).

Inspektur Provinsi Kalimantan Barat Marlyna mengatakan ada beberapa indikator yang dinilai seperti pendidikan, kesehatan, kesejahteraan masyarakat maupun pertanian dengan mengecek berbagai data yang diterima, dan dari hasil tersebut kinerja Bupati karolin mendapat nilai peringkat baik.

Baca juga :