Cak Awi Minta PD Pasar Surya Sosialisasi Belanja Daring

Hal ini sebagai upaya mengantisipasi penyebaran dan penularan COVID-19 kepada masyarakat di Kota Pahlawan, Jawa Timur.
Minggu, 12 April 2020 18:16 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Surabaya, Gesuri.id - DPRD Kota Surabaya meminta Perusahaan Daerah Pasar Surya mensosialisasikan belanja di pasar tradisional secara daring sebagai upaya mengantisipasi penyebaran dan penularan COVID-19 kepada masyarakat di Kota Pahlawan, Jawa Timur.

PD Pasar Surya hendaknya menyosialisasikan opsi berbelanja daring di pasar-pasar tradisional, kata Ketua DPRD Surabaya Adi Sutarwijono di Surabaya, Minggu (12/4).

Baca:PDI Perjuangan Pemalang Tampung Masker dari UMKM

Sosialisasi itu, lanjut dia, bisa dilakukan melalui jaringan RT, RW, LPMK, lurah, camat, dan saluran-saluran media sosial yang dikelola Pemkot Surabaya baik twitter, facebook, instagram maupun whatsaap grup.

Baca juga :