Dekopin Dorong Penguatan Koperasi Wanita 

Kehadiran perempuan dalam gerakan koperasi mampu memberikan warna dan kontribusi besar dalam upaya mewujudkan kesetaraan gender.
Rabu, 13 Juli 2022 16:45 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Denpasar, Gesuri.id - Dewan Koperasi Indonesia (Dekopin) menggelar Seminar Nasional bertemakan Peran Perempuan dalam Memperkuat Ekonomi Rumah Tangga Sebagai Dasar Ketahanan Ekonomi Bangsa secara hybrid di Prime Plaza Hotel Convention Room, Rabu (13/7).

Penggiat koperasi Meutia Farida Hatta Swasono memaparkan bahwa berdasarkan Pembukaan Undang-Undang Dasar 1945 seluruh Warga Negara Indonesia berhak untuk diperhatikan, dilindungi, dan memperoleh kesamaan kedudukan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

Termasuk didalamnya baik laki-laki maupun perempuan memiliki kesamaan hak dalam upaya mengembangkan dan mengaktualisasikan potensi dirinya salah satunya untuk bisa turut serta dalam upaya pembangunan perekonomian nasional.

Baca:Kabupaten Malang Dipuji Sebagai Pelopor GerakanKoperasi

Baca juga :