Eri Ajak Pemuda Muhammadiyah Kolaborasi Bangun Surabaya

Eri Cahyadi mengatakan, menjadi seorang pemuda sebisa mungkin punya kontribusi dalam pembangunan Kota Surabaya.
Senin, 18 Oktober 2021 18:30 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Surabaya, Gesuri.id - Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengajak Pemuda Muhammadiyah berkolaborasi dengan pemerintah kota dalam membangun Kota Pahlawan saat Rapimda I Pemuda Muhammadiyah Kota Surabaya, Minggu (17/10).

Eri Cahyadi mengatakan, menjadi seorang pemuda sebisa mungkin punya kontribusi dalam pembangunan Kota Surabaya. Apalagi, lanjut dia, sebagai seorang Pemuda Muhammadiyah harus bisa Amar Maruf Nahi Munkar.

Kita bermanfaat bagi masyarakat. Bayangkan kalau Pemuda Muhammadiyah itu di masing-masing wilayahnya bisa memberikan kontribusi. Maka tidak ada lagi warga miskin, tidak ada lagi orang yang tidak bekerja, tidak ada lagi yang namanya bayi stunting di Kota Surabaya, kata Wali Kota Eri di Gedung Milenium Building lantai 4 SD Muhammadiyah 4, Surabaya.

Baca:Adi Apresiasi Penuh Kegiatan Sedekah Bumi di Surabaya

Baca juga :