Fathia Kritik Pelayanan Kesehatan Pemkab Parigi Moutong Belum Dirasakan Masyarakat Kurang Mampu

Menurut Fathia, salah satu akar persoalan terletak pada belum diperpanjangnya kontrak dokter spesialis di Rumah Sakit Tinombo.
Senin, 19 Januari 2026 23:30 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Jakarta, Gesuri.id - Anggota DPRD Parigi Moutong dari Fraksi PDI Perjuangan, Fathia menilai kebijakan layanan kesehatan gratis yang digulirkan Pemerintah Kabupaten Parigi Moutong, Sulawesi Tengah, belum sepenuhnya dirasakan oleh masyarakat kurang mampu, khususnya warga di wilayah pedalaman Dusun Sija, Desa Sidoan Barat, Kecamatan Tinombo.

Sorotan tersebut mencuat menyusul keluhan warga yang mengaku masih diminta melakukan pembayaran secara tunai saat menjalani perawatan di Rumah Sakit Raja Tombolotutu Tinombo.

Fathia menyampaikan kritik meski pimpinan DPRD menyarankan agar persoalan tersebut dilaporkan secara tertulis kepada Bupati Parigi Moutong dan organisasi perangkat daerah (OPD) terkait untuk dibahas melalui Rapat Dengar Pendapat (RDP).

Baca:GanjarPranowo Tak Ambil Pusing Elektabilitas Ditempel Ketat

Menurut Fathia, salah satu akar persoalan terletak pada belum diperpanjangnya kontrak dokter spesialis di Rumah Sakit Tinombo.

Baca juga :