Ganjar Minta Warga Banyumas Gunakan BRT

Ganjar mengajak masyarakat Kabupaten Banyumas dan Purbalingga untuk menggunakan BRT Trans Jateng guna mengurangi kecelakaan.
Senin, 13 Agustus 2018 15:22 WIB Jurnalis - Elva Nurrul Prastiwi

Banyumas, Gesuri.id - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengajak masyarakat Kabupaten Banyumas dan Purbalingga untuk menggunakan Bus Rapid Transit (BRT) Trans Jateng guna mengurangi kecelakaan.

Ini bagian bagaimana infrastruktur perhubungan kita baik, jalan sudah baik, double track kereta api sudah jalan, bandara kita perbaiki, katanya kepada wartawan usai meluncurkan BRT Trans Jateng Koridor 1 Purwokerto-Purbalingga di Terminal Bus Bulupitu, Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Senin (13/8).

Baca:Kirab Cheng Ho,GanjarPanggul Tandu Kimsin

Ia mengatakan saat sekarang, pihaknya bersama Direktorat Jenderal Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan berupaya memfasilitasi moda transportasi massal antarkota bagi daerah yang membutuhkan, salah satunya untuk mengurangi kecelakaan.

Sebelumnya, kata dia, pihaknya telah melakukan uji coba BRT Trans Jateng di Semarang Raya dan sekarang di Banyumas karena pertumbuhan di wilayah tersebut pesat sekali.

Baca juga :