Gus Nabil Nilai Kartu Prakerja Bermanfaat Bagi PMI

Program Kartu Prakerja harus dapat mendorong kreativitas bagi para pekerja migran Indonesia (PMI) yang pulang kembali ke Tanah Air.
Senin, 18 Mei 2020 09:02 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Jakarta, Gesuri.id - Program Kartu Prakerja harus dapat mendorong kreativitas bagi para pekerja migran Indonesia (PMI) yang pulang kembali ke Tanah Air, apalagi sebagian dari kalangan pekerja migran juga memiliki banyak keahlian, dana simpanan dan jaringan.

Pemerintah melalui kementerian dan instansi terkait, harus mendorong agar pekerja migran Indonesia yang pulang ke Tanah Air memanfaatkan kreativitas untuk memberi nilai lebih di desa masing-masing, kata Anggota Komisi IX DPR RI Muchamad Nabil Haroen di Jakarta, Minggu (17/4).

Baca:Berikut Perpres Soal Kompetensi Kerja diKartu Prakerja

Dengan demikian, menurut Nabil Haroen, maka para pekerja migran juga ke depannya dapat meningkatkan dinamika desa dan bukan hanya bertahan hidup di desanya.

Baca juga :