Hasto Minta Presiden Berhati-hati Pilih Dewan Pengawas KPK

Presiden Jokowi selalu mempunyai orientasi di dalam memilih para pejabat tinggi negara, terlebih adanya syarat yang ditetapkan dalam UU KPK.
Senin, 04 November 2019 11:00 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Jakarta, Gesuri.id PDI Perjuangan meminta Presiden Jokowi berhati-hati dalam memilih dewan pengawas Komisi Pemberantasan Korupsi ( KPK) meski tidak melalui mekanisme panitia seleksi (pansel).

Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto mengatakan, dengan melihat tugas Dewan Pengawas KPK yang begitu penting, ia yakin Presiden Jokowi akan memilih figur-figur dengan kredibilitas yang tinggi.

Baca:Presiden Jokowi SetujuiDewan PengawasKPK, Asal...

Justru dengan melihat tugasnya yang begitu penting kami meyakini Presiden akan hati-hati dan dengan saksama memilih sosok yang memiliki kredibilitas tinggi untuk bertindak sebagai dewan pengawas, ujar Hasto di kawasan Cikini, Jakarta Pusat, Sabtu (2/11/2019).

Baca juga :