HPN 2020, Presiden: Pers Penjaga Demokrasi Bangsa

Kehadiran pers dalam perspektif yang benar, baik sebagai pilar keempat demokrasi.
Sabtu, 08 Februari 2020 12:30 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Banjarmasin, Gesuri.id - Presiden RI Joko Widodo mengatakan negara membutuhkan kehadiran pers dalam perspektif yang benar, baik sebagai pilar keempat demokrasi maupun peran besarnya menjaga situasi bangsa dan negara agar tetap kondusif.

Pers sebagai pilar demokrasi keempat diharapkan bisa memberikan informasi bagi masyarakat, menjadi penangkal hoaks hingga menjaga suasana kondusif bangsa, ujarnya saat peringatan Hari Pers Nasional 2020 di Banjarbaru, Kalsel, Sabtu (8/2).

Baca:JelangHPN, Risma Mengaku Prihatin dengan Gaji Wartawan

Ia mengatakan kehadiran pers juga dibutuhkan masyarakat karena masyarakat yang sehat adalah mereka yang mendapatkan informasi sehat dan baik dari kalangan pers yang berhimpun dalam wadah atau lingkungan yang baik pula.

Baca juga :