Jokowi Kecewa Rest Area Tol Masih Diisi Resto Waralaba Asing

Jokowi ingin produk-produk usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) yang meramaikan rest area. 
Rabu, 11 Desember 2019 13:17 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Jakarta, Gesuri.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) kecewa akan pemanfaatan rest area di ruas-ruas tol yang masih saja diisi lebih banyak oleh restoran waralaba raksasa asing.

Jokowi ingin produk-produk usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) yang meramaikan rest area.

Baca:Jokowi Minta Rest Area Utamakan Produk Lokal UMKM

UMKM sudah saya ulang-ulang ke Menteri PU, Menteri Perhubungan, untuk mengisi sentra-sentra ekonomi di kawasan infrastruktur yang baru, yang telah dibangun, ungkap Jokowi dalam rapat terbatas (Ratas) di Kantor Presiden, Senin (9/12).

Jokowi ingin rest area tol dipenuhi merek-merek lokal. Dia masih mengamati adanya tren rest area diisi oleh brand-brand atau waralaba dari luar negeri.

Baca juga :