Karena Hal Ini, Junimart 'Sentil' Politisi Demokrat

Benny menuding Bamsoet melakukan kebohongan publik, karena merasa belum ada pembahasan soal amendemen UUD untuk memasukkan PPHN.
Jum'at, 20 Agustus 2021 09:25 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Jakarta, Gesuri.id - Anggota MPR RI Junimart Girsang sentil politisi Partai Demokrat Benny K Harman kurang cermat dalam menyimak pidato Ketua MPR RI Bambang Soesatyo (Bamsoet) tentang Pokok-Pokok Haluan negara (PPHN) dalam sidang tahunan, Senin (16/8).

Hal itu disampaikan Junimart, menanggapi pernyataan Benny selaku ketua Fraksi Partai Demokrat MPR yang menuding Bamsoet melakukan kebohongan publik, karena merasa belum ada pembahasan soal amendemen UUD untuk memasukkan PPHN.

Menurut Junimart, jika dicerna dengan saksama, pidato ketua MPR tersebut sangat jelas dan jernih, menekankan pentingnya PPHN sebagai bintang penunjuk arah pembangunan, sebagaimana direkomendasikan oleh MPR RI periode 2009-2014 dan MPR RI periode 2014-2019.

Baca:JunimartTegaskan BPIP Masih Dibutuhkan

Baca juga :