Kementerian Sosial Siap Perkuat Program PENA

Pahlawan Ekonomi Nusantara (PENA) yang merupakan program pemberdayaan melalui pemberian modal usaha untuk mengentaskan kemiskinan.
Minggu, 22 Januari 2023 22:18 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Malang, Gesuri.id - Kementerian Sosial memperkuat program Pahlawan Ekonomi Nusantara (PENA) yang merupakan program pemberdayaan melalui pemberian modal usaha untuk mengentaskan kemiskinan.

Menteri Sosial Tri Rismaharini mengatakan PENA merupakan program untuk mengajak masyarakat miskin dan rentan berusaha agar terlepas dari ketergantungan bantuan sosial.

Program PENA, kami mengajak masyarakat untuk berwiraswasta. Dalam waktu satu hingga dua bulan, kita lihat percepatannya. Namun, rata-rata mereka sudah berani keluar dari penerima bantuan, kata Rismadi Kabupaten Malang, Jawa Timur, Jumat (20/1).

Baca:RismaMinta Kepala Daerah Segera Verifikasi Sanggahan DTKS

Baca juga :