Koster Optimistis Bencana Alam Tak Akan Ganggu G20

Koster memastikan agar pemerintah nasional maupun delegasi G20 yang akan tiba di Bali tidak perlu merasa khawatir.
Jum'at, 21 Oktober 2022 23:59 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Denpasar, Gesuri.id - Gubernur Bali I Wayan Koster mengatakan bahwa sejumlah bencana alam yang terjadi di Bali tak akan mengganggu jalannya pertemuan G20 pada November 2022 mendatang.

Tidak ada masalah G20, banjir sudah diatasi, aman, kata Wayan Koster kepada media di Denpasar, Jumat (21/10).

Koster memastikan agar pemerintah nasional maupun delegasi G20 yang akan tiba di Bali tidak perlu merasa khawatir karena kondisi Pulau Dewata dipastikan aman, setelah sebelumnya sejumlah kabupaten diterjang banjir bandang dampak cuaca ekstrem.

Baca:Presiden Pastikan Kepercayaan Global Semakin Baik

Baca juga :