Mufti Anam Ingatkan Koperasi Merah Putih Jangan Jadi Monster Bagi Rakyat

Ia berharap Koperasi Merah Putih mampu menjadi senjata pamungkas menyejahterakan rakyatnya.
Selasa, 27 Mei 2025 12:00 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Jakarta, Gesuri.id - Anggota Komisi VI DPR RI Fraksi PDI Perjuangan,Mufti Anam, mendukung penerapan Koperasi Merah Putih (KMP) di desa-desa. Namun Mufti mengingatkan jangan sampai program ini menjadi monster yang akhirnya memakan rakyat sendiri.

Hal ini disampaikan Mufti dalam rapat kerja (Raker) Komisi VI DPR RI dengan Menteri Koperasi Budi Arie, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (26/5/2025).

Ia berharap Koperasi Merah Putih mampu menjadi senjata pamungkas menyejahterakan rakyatnya.

Kami di PDI Perjuangan, Pak Budi, kami mendukung kalau ini betul-betul membawa dampak kesejahteraan bagi rakyat sepakat. Apa yang disampaikan kawan kami kamipenginbahwa Koperasi Merah Putih bisa menjadi senjata pamungkas untuk rakyat bisa berdaya di daerahnya masing-masing, kata Mufti, pada Senin (26/5/2025).

Tapi kami juga punya tanggung jawab moral agar bagaimana Koperasi Merah Putih ini tidak menjadi monster yang kemudian justru memakan rakyatnya sendiri, Pak Menteri, tambahnya.

Baca juga :