Olly Harap Pemerintah Tangguhkan PPN Bagi Petani Cengkih

Penangguhan PPN ini sebagai solusi terbaik bagi kesejahteraan petani di Sulut.
Senin, 06 Juli 2020 08:45 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Manado, Gesuri.id - Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey berharap pemerintah menangguhkan pengenaan Pajak Pertambahan Nilai (PPN) bagi petani cengkih di provinsi berpenduduk lebih dari 2,6 juta jiwa itu.

Penangguhan PPN ini sebagai solusi terbaik bagi kesejahteraan petani di Sulut, sebut Olly di Manado, Minggu (5/7).

Baca:PDI Perjuangan Paling Siap Hadapi Pilkada Sulut 2020

Harapan pemerintah menangguhkan pengenaan PPN hasil pertanian, perkebunan dan kehutanan yang dinilainya memberatkan petani itu telah disampaikan ketika menemui Sekretaris Kabinet Pramono Anung di Jakarta beberapa hari lalu.

Baca juga :