Pariwisata Bangkit, Putra: Adaptasi New Normal Berbasis CHSE

"Sektor wisata harus bisa menyesuaikan diri dengan kebiasaan baru yakni dengan disiplin menerapkan protokol Kesehatan dan protokol CHSE".
Senin, 21 Juni 2021 22:53 WIB Jurnalis - Elva Nurrul Prastiwi

Jakarta, Gesuri.id - Anggota DPR RI Komisi X Fraksi PDI Perjuangan Putra Nababan optimistis sektor industri pariwisata dan ekonomi kreatif Indonesia sanggup bangkit dan survive di tengah Pandemi Covid-19 yang masih melanda, terutama jika membiasakan diri dan beradaptasi terhadap kebiasaan baru (new normal) melalui penerapan protokol kesehatan berbasis CHSE, yaitu protokol Cleanliness, Health, Safety, and Environmental Sustainability.

Baca:PutraIngatkan Nasib Masa Depan Generasi PenerusPariwisata

CHSE adalah penerapan protokol kesehatan yang berbasis pada Cleanliness (Kebersihan), Health (Kesehatan), Safety (Keamanan), dan Environment Sustainability (Kelestarian Lingkungan).

Selain itu tentunya, lanjut Putra, tetap disiplin menerapkan Protokol Kesehatan 5M yang selama ini dianjurkan oleh pemerintah.

Baca juga :