Peluang Olly Duduki Kursi Menhan Kian Terbuka

Kandidat menhan disinyalir tidak harus berlatar belakang militer atau sipil, melainkan sosok yang memiliki pengalaman dan profesional.
Kamis, 12 September 2019 14:30 WIB Jurnalis - Elva Nurrul Prastiwi

Jakarta, Gesuri.id - Peluang Olly Dondokambey duduk di kursi menteri pertahanan (menhan) kian terbuka lebar.

Pasalnya, kandidat menhan disinyalir tidak harus berlatar belakang militer atau sipil, melainkan sosok yang memiliki pengalaman dan profesional.

Baca:OllyTengah Godok Penempatan Kader di DPRD Sulut

Selain pengalaman, kursi menhan juga dinilai tidak cocok untuk kaum milenial. Sosok senior lebih bagus. Menyangkut kedaulatan negara dan isu pertahanan, diperlukan sosok berpengalaman. Posisi menhan bukan tempat belajar tapi tempat mengambil kebijakan, kata pengamat ketahanan nasional dan intelijen, Stepi Anriani saat berbincang, Rabu (11/9), dilansir dari tribunnews.com.

Anri menyebut, idelanya sosok senior tersebut bukan orang yang antikritik. Sebab, menhan perlu berpikiran terbuka, tak hanya menerima saran dari orang terdekat atau politikus tertentu saja, melainkan harus bersedia membuka telinga ke arah akademisi. Tak masalah apakah menhan nantinya orang parpol atau non-parpol.

Baca juga :