Pemkab Landak Gelar Pelatihan Kader Kesehatan Bagi Remaja

Diharapkan permasalahan yang ada di kalangan remaja dapat dipecahkan di kalangan mereka sendiri.
Selasa, 10 September 2019 07:30 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Ngabang, Gesuri.id - Pemerintah Kabupaten Landak mengadakan Pelatihan Kader Kesehatan Bagi Remaja dengan melibatkan Puskesmas Karangan Kecamatan Mampawah Hulu yang diselenggarakan di Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 1 Mempawah Hulu.

Kegiatan pelatihan kader kesehatan bagi remaja merupakan pelatihan yang diadakan oleh tim kesehatan Puskesmas karangan untuk menyiapkan 10 orang pelajar menjadi Penyuluh Kesehatan Peduli Remaja (PKPR).

Baca:KarolinNaik Jabatan di DPD PDI Perjuangan Provinsi Kalbar

Bupati Landak Karolin Margret Natasa Mengapresiasi dan Mendukung penuh kegiatan Puskesmas Karangan yang telah mengadakan Pelatihan Kader Kesehatan Bagi Remaja dan pemilihan Kader penyuluhan kesehatan peduli remaja (PKPR).

Saya sangat mengapresiasi dan mendukung penuh tindakan atau langkah yang puskesmas karangan untuk melatih kader kesehatan bagi remaja dan membentuk kader penyuluhan kesehatan peduli remaja (PKPR) sebagai langkah positif untuk kalangan milenial terkait permasalahan kesehatan, kata Karolin.

Baca juga :