Manokwari, Gesuri.id - Pemerintah Kabupaten Manokwari, Papua Barat, memastikan program pendidikan gratis tetap dilaksanakan meskipun saat ini pemerintah pusat sedang menjalankan efisiensi anggaran.
Bupati Manokwari yang juga politisi PDI Perjuangan Hermus Indou di Manokwari mengatakan pendidikan gratis merupakan program strategis daerah yang bersifat wajib (mandatory spending) sesuai amanat undang-undang, sehingga tidak terdampak kebijakan efisiensi anggaran.
Meskipun ada pemangkasan anggaran, program pendidikan gratis tetap kami jalankan. Bahkan pada 2026 kualitasnya akan ditingkatkan dibandingkan 2025, kata Hermus, Jumat (16/01).
Ia menjelaskan, anggaran transfer dari pemerintah pusat untuk Kabupaten Manokwari pada 2026 berkurang sekitar Rp200 miliar akibat kebijakan efisiensi anggaran nasional.
Kondisi tersebut berdampak pada kapasitas fiskal daerah dan kemampuan keuangan dalam melaksanakan belanja daerah.