Pemprov Jateng Siap Tingkatkan Kapasitas Tes Usap PCR

Ganjar pun memerintahkan bupati/wali kota di Jateng untuk melakukan tes COVID-19 secara massal.
Selasa, 21 Juli 2020 08:45 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Semarang, Gesuri.id - Pemerintah Provinsi Jawa Tengah meningkatkan kapasitas pelaksanaan tes usap dengan metodepolymerase chain reaction(PCR) di laboratorium guna mendeteksi orang terinfeksi COVID-19.

Karena pemerintah pusat memerintahkan tes massal diperbanyak, maka kami meningkatkan target tes usap PCR dari 2.000 menjadi 4.991 per hari, makanya hari ini saya kumpulkan untuk membicarakan kapasitas laboratorium serta pemenuhan kebutuhan lainnya, kata Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo di Semarang, Senin (20/7).

Terkait dengan hal itu, Pemprov Jateng akan menambah jumlah pelaksanaan tes untuk mendeteksi COVID-19 dengan metode PCR mulai lusa di daerah Semarang Raya dan Solo Raya.

Baca:BiayaTes PCR Rapid Mahal, Jangan Ada Yang Aji Mumpung

Baca juga :